23 Jul 2025
WIB
Berita Serba - Serbi

KOTA SERANG,- Pemerintah Kota (Pemkot) Serang melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Serang masih membuka penerimaan siswa didik baru untuk program Sekolah Rakyat. 

Diketahui, hingga Selasa (22/7/2025), jumlah siswa yang mendafar di Sekolah Rakyat untuk jenjang SD dan SMP berjumlah 31 siswa dari kuota yang diberukan sebanyak 100 orang. 

Penerimaan siswa Sekolah Rakyat dibuka hingga akhir bulan Juli 2025, sebelum kegiatan belajar mengajar (KBM) mulai dijalankan pada Agustus besok.

"Kita (Pemkot Serang) masih membuka penerimaan siswa Sekolah Rakyat. Jumlah siswa yang terdaftar baru 31 siswa, " terang Kadinsos Kota Serang M Ibra Gholibi. 

Sekedar informasi, pelaksanaan KBM siswa Sekolah Rakyat direncanakan untuk dilaksanakan di Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Serang atau biasa dikenal Balai Latihan Kerja Indistri (BLKI) Karundang, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang. 

Sedangkan untuk jenjang SMA akan dipusatkan di BBPVP Kota Tangerang Selatan. 

Siswa hanya diminta untuk fokus belajar, berkenaan semua kebutuhannya mulai dari seragam, tempat tinggal, guru, makan dan minum, semuanya telah disediakan oleh pemerintah. 

Sambung Ibra, untuk jumlah siswa Sekolah Rakyat yang mendaftar untuk jenjang SD berjumlah 12 siswa, dan 19 siswa untuk jenjang SMP. 

Dimana, untuk kuota yang disediakan sebanyak 50 siwa untuk jenjang SD, serupa 50 siswa untuk jenjang SMP.(DK/RED)

Share: